Skip to main content

Tities Sapoetra Hadirkan Koleksi Black-Pink di Fashion Nation ke-13

Hi Fashion People! 

Minggu, 17 Maret 2019 lalu Saya berkesempatan hadir di acara Fashion Nation Senayan City. Acara perhelatan mode ini telah digelar untuk yang ke-13 kalinya yang diselenggarakan pada 15-24 Maret 2019 dengan mengangkat tema "IN VOGUE"



Acara yang setiap tahun diselenggarakan selalu menghadirkan desainer-desainer dengan karya-karya yang iconic. Dibukanya pergelaran mode bisa menjadi acuan tren saat ini. Hadirnya rangkaian pergelelaran Fashion Nation 13th, diharapkan dapat memberikan inspirasi para fashion enthusiast.


Hadirinya desainer muda Tities Sapoetra di pergelaran pekan mode setahun sekali ini memberikan warna baru dalam industri mode tanah air dan berkolaborasi dengan Rexona. Desainer yang dahulunya berprofesi sebagai pemain sinetron, model hingga MC. Kini ia melabuhkan kariernya sebagai desainer kece di tanah air.



Dalam speech singkatnya kepada seluruh fashionista yang hadir di Atrium Mall Senayan City. Ia juga sempat bercerita dibalik kolaborasi dirinya dengan Rexona. Menurut desainer yang memiliki lesung pipi ini koleksi yang ia tampilkan kemarin merupakan koleksi volume tiga dari salah satu brand fashion-ku yakni TS THE LABEL

Pada volume tiga ini Tities Sapoetra mengeluarkan koleksi active wear. Nah, dari sana Tities Sapoetra langsung muncul nama Rexona, karena dianggap pas dan sesuai dengan konsep koleksi yang akan ia keluarkan.


 
Berbeda dari tahun sebelumnya kali ini Tities Sapoetra menghadirkan koleksi  yang didominasi dengan warna pink (merah muda) dan hitam. Mengingat tahun lalu Tities Sapoetra memilih warna hitam dan putih sebagai warna dominan dalam koleksinya. Model yang didaulat untuk runway kali ini merupakan model-model profesional seperti Drina Ciputra, Chole Clau, dan masih banyak yang lainnya.
 
Selain itu pergelaran fashion show-nya Tities Sapoetra semakin semarak dengan menggandeng tiga perempuan hebat yang sangat iconic dibidangnya mereka adalah Ayla Dimitri. Patricia Gouw, dan Tantri Namirah. 

Koleksi TS THE LABEL volume 3 ini menampilkan sekitar 20 looks. Looks tersebut didominasi dengan model baju yang oversize.  Pakaian Tities sapoetra ini sifatnya unisex, dalam arti bisa dipakai oleh pria maupun wanita. Enggak cuma itu, koleksinya juga hadir yaitu swimwear yang cocok dipakai saat olah raga. Show-nya semakin riuh dengan kehadiran Rini Wulandari sebagai pengisi acara sehingga bikin para fashionista terhibur. Asekkk!


Tidak berhenti disitu, salah satu model yang sering tampil di pergelaran fashion week di Indonesia yaitu Drina Ciputra juga ikut serta menari dan memeriahkan panggung Fashion Nation ke-13.  Drina sangat luwes sekali dalam menari bersama para penari latar, dan diiringi lagu Kiss and Make up dari Dua Lipa featuring Blackpink. Keren!


 So, sukses ya buat Tities Sapoetra dalam koleksi terbarunya dan banyak diminati oleh pasar. Buat para calon desainer ajang ini bisa kamu jadikan motivasi dan semangat dalam meraih mimpimu di industri mode tanah air. Semangat. Sampai jumpa di Fashion Nation ke-14.
 
(Yopi Saputra/ Images: Doc. Panitia Fashion Nation Senayan City)


Comments

  1. Tities Sapoetra ini awalnya saya tau karena Lenong Bocah, lalu merambah ke dunia fashion desainer. Koleksinya keren. Saya kebetulan pernah nonton fashion show-nya di mall Kelapa Gading Jakarta.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah iya, benar mas. Sekarang Tities melabuhkan kariernya di industry fashion sekarang. Iya, saya pun suka sama koleksinya semua.

      Delete
  2. warna black itu cenderung bikin kurus.. bener gak sik... tapi saya naksir tuh gaya di foto terakhir

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya kak secara umunya memang bikin kita "terlihat" kurus tetapi tergantung pada orang yang mengenakannya, soalnya nggak selama baju yang berwarna hitam itu bisa terlihat kurus.

      Delete
  3. Waduh kayanya saya gak cocok pakai model begitu secara badanku tidak seramping yang di foto haha. Ternyata warna black bagus juga ya di padi dengan warna pink.

    ReplyDelete
    Replies
    1. hahah bisa di cotume kak, kan nanti desainernya yang ngerjaiin mau gimana bentuk tubuh kita.

      Delete
  4. Kolanorasi warna yg keren antara hitam dan pink

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kolaborasinya memang cakep kak. Perpaduan warna antara blak and pink itu memang warna yang kawin.

      Delete
  5. Titis Sapoetra ini selebritis kan ya?
    Orangnya kocak klo di tv. Baru tau klo merambah fashion jg.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya kak. Dulu pemain sinetron. Tapi sekarang fokus ke fashion industry.

      Delete
  6. Makin cakep nih Titis Sapoetra menghadirkan koleksi blackpink. Suka lihatnya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya teh, suka kan ya sama warnanya. Ngomong-ngomong koleksi ini udah bisa didapatkan di IGnya langsung teh

      Delete
  7. Aaaaaah cakep kak. Aku sukak koleksi blackpink nya hehe

    ReplyDelete
  8. Wah koleksinya cakep-cakep ya
    Aku suka nih blackpink, perpaduan warnya jadi unik

    ReplyDelete
  9. Woaaa gimana rasanya lihat langsung para model berlenggak-lenggok di atas catwalk? Saya lihat dari TV akah terpesona. Apalagi bs mengabadikannya langsung kayak kamu...gak akan terlupa!

    ReplyDelete
  10. Konsep ya unik. Black and pink. Jadi nuansa baru dalam dunia desain

    ReplyDelete
  11. Pink is new black...
    Btw, sepintas motifnya kayak Fendi kok ya Mas...

    ReplyDelete
  12. Titis Sapoetra yang dulunya artis, ya? Sekarang jadi ke fashion? Bagus ya desainnya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya benar kak. Sekarang melabuhkan menjadi fashion designer.

      Delete
  13. Warna temanya sekilas bikin ingat salah satu varian produk Rexona, deh.

    ReplyDelete
  14. Ohh..Tities Sapoetra beralih profesi jadi desainer, sebelumnya tau nya dy ini sering muncul di ftv. Pantas saja sudah jarang beredar di layar kaca. Konsep dari busananya memberi kesan yg unik

    ReplyDelete
  15. Wow keren karya Tities Sapoetra..yang terakhir kusukaaaa. Btw, sama-sama Sapoetra dan Saputra, bersaudara ya Kak?

    ReplyDelete
  16. Wah anakku salah satu penggemar blackpink banget nih. kalau lihat warna-warna yang digunakan mungkin dia bakal minta dibelikan baju model seperti ini hehe

    ReplyDelete
  17. Kirain masih ada hubungan keluarga lho. Habis namanya mirip, hehe. Koleksinya "muda" banget yak. Emang cocok untuk kaum milenial. Tapi kalau warnanya sih, aku juga suka.

    ReplyDelete
  18. Wuahhh warna hitam dipadukan dengan pink ternyata cakep juga yaa

    ReplyDelete
  19. Saya pikir tabrak warna bakal malu makin ternyata justru bakal jadi trend yang kekinian ya. Hitam sama pink bagus juga ternyata

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nggak kak, warna hitam (warna netral) jadi warna apa pun yang di mix dengan warna hitam dia akan tetap terlihat cakep.

      Delete
  20. Desainnya bagus menurutku, terimakasih bocoran trend warna fashion tahun ini Kak :-)

    ReplyDelete
  21. Aku selalu suka kombinasi warna pink dan hitam kak. Dan ak punya beberapa koleksi blouse dengan pattern pattern monokrom gitu dan warna pink plus black ini. Apalagi ini bentuknya oversize dan unisex juga ya, jd kepikiran pake 1 bisa gantian sama suami haha

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hahah bisa kak. Asalkan pede aja sih suaminya pas pakai bajunya.

      Delete
  22. Terimakasih infonya, sukses terus..

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular Posts

Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) Gandeng Komunitas Pers dan Blogger untuk Kampanyekan Berita Ramah Anak

Hi Fashion People , Belakangan ini marak sekali pemberitaan mengenai anak dibawah umur di tanah air yang seringkali menjadi korban dan obyek eksploitasi dari pihak yang tidak bertanggungjawab. Mereka secara terang-terangan mengungkap identitas anak dibawah umur mulai dari wajah, inisial, nama, alamat, nama orang tua kandung, dan sekolah secara sengaja maupun tidak sengaja, sehingga anak tidak terlindungi hak privasinya secara baik.  Tidak hanya itu saja, bahasa pemberitaan terkait anak  terkadang menggunakan bahasa yang kasar bahkan vulgar. Media penyiaran pun juga kerap menampilkan sosok anak yang disamarkan wajahnya dengan menggunakan topeng atau diburamkan wajahnya namun masih bisa dikenali ciri-cirinya.   Kita tahu bahwa anak merupakan amanah dari Tuhan Yang Maha Esa, yang memiliki harkat dan martabat sebagaimana manusia seutuhnya, karena itu ia berhak mendapatkan perlindungan. Selain itu anak merupakan generasi penerus bangsa yang wajib dilindungi dari berbagai pemberitaan negatif

5 Outfit ini, Bikin Penampilanmu Nyaman dan Kece di Festival ON OFF 2018

Hi Fashion People ! Akhir-akhir ini maraknya para penyanyi asing yang datang ke Indonesia dalam rangka menggelar konser. Mulai dari penyanyi pop, hip hop, RnB, rock, electronic dance music dan jenis musik lainnya, untuk menyapa penggemarnya di Jakarta khususnya.  Berbagai genre musik tentu memiliki gaya fashion tersendiri. Jangan heran jika setiap penonton konser musik memiliki ciri khas masing-masing. Nah, buat kamu yang berencana nonton konser musik di event Festival ON OFF 2018 ini, coba terapkan 5 outfit ini yang bikin penampilanmu kece. Apa itu? Yuk intip dibawah ini ya!     Pakailah t-shirt yang nyaman Menentukan outfit saat menonton konser musik, perlu diperhatikan tingkat kenyamanannya, pilihlah t-shirt yang nyaman namun tetap bikin kamu terlihat keren. T-shirt polos bisa kamu jadikan andalan saat nonton konser musik lho, t-shirt yang berbahan kaos bisa kamu pakai biar gampang menyerap keringat, selain itu bisa memberikan ruang lebih saat kamu bergerak bebas. 

5 Tips Jitu Berbisnis Fashion Online yang Wajib Kamu Miliki Di Tahun 2021

Hi Fashion People !  Bagi kebanyakan orang terutama yang tinggal di kota-kota besar di Indonesia, seperti; Jakarta, Bandung, dan Surabaya. Aktivitas belanja online merupakan rutinitas yang paling menyenangkan bukan? Ya, bahkan rela menghabiskan waktu berjam-jam di depan layar monitor komputer atau gawai demi mendapatkan barang impian yang sudah diincar jauh-jauh hari. Dan tak jarang mereka terkena penyakit shopaholic  alias gila belanja berlebihan. Menyadari dari sebagian sifat dasar manusia, yaitu doyan belanja online secara kontinu maka dari berbagai pihak, banyak yang memanfaatkan peluang ini untuk membuka bisnis online shop.  Tengoklah para pedagang yang dahulunya menjual dagangannya secara offline , kini sudah mulai beralih ke bisnis online shop. Apalagi bisnis online shop terutama fashion , mulai dilirik dan banyak diminati oleh orang dari berbagai kalangan. Mengingat produk  fashion merupakan produk terlaris dan akan terus meningkat setiap tahunnya. Dan Ini menunjukkan, bah