Skip to main content

Mahakarya 'The Face' Rinaldy A.Yunardi Banjir Pujian di Penutupan Jakarta Fashion Week 2019

Hi Fashion People!

Siapa yang tak mengenal sosok desainer kenamaan Tanah Air, Rinaldy A. Yunardi. Menjadi Kesatria Dewi Fashion Knight tampil di penutupan perhelatan Jakarta Fashion Week 2019 yang telah berlangsung sejak 20-26 Oktober 2018 lalu. Mengusung tema 'The Face', Rinaldy A. Yunardi mencoba menggambarkan beragam jenis wajah manusia dengan karakter yang beragam lewat aksesori yang didesain dramatis. Cucmey!



Desainer yang akrab disapa 'Yungyung' memilih tema 'The Face' yang menampilkan berbagai jenis aksesori seperti, headpiece, kalung, serta topeng bergaya avan grade yang kaya dengan detail. Penampilan para model pun sangat dramatis dengan kostum hitam berbahan tulle yang menonjolkan sisi keindahan pada setiap aksesori rancangannya.  
 


Sebagai desainer pemuncak di pergelaran Jakarta Fashion Week 2019. Karya yang disuguhkan lewat sang model saat berjalan di panggung mengenakan topeng, lengkap dengan shoulder piece dan kalung yang memberikan kesan fringe yang menjuntai hingga sepinggang. Disempurnakan dengan sayap besar yang menimbulkan decak kagum para penonton dan tamu undangan di panggung Jakarta Fashion Week 2019.


Menurutnya, karya 'The Face" ini ditujukan untuk wanita. Menceritakan karakter wanita dari berbagai tingkatan, selain itu ketika press conference di fashion tenant sang desainer mengungkapan bahwa karya ini memiliki misi kebersamaan yang positif untuk kebaikan. Keceh! 

Oh, ya untuk penutupan pergelaran JakartaFashion Week 2019 ini tidak hanya menampilkan karya dari Rinaldy A.Yunardi, tiga desainer yang lain seperti, Citra Supyakto lewat label 'Sejauh Mata Memandang', Tommy Ambiyo Tedji dengan brand aksesori Byo dan duo desainer Sean & Sheila. Mereka semua dinobatkan sebagai 'Ksatria Fashion' karena menampilkan karya yang fresh, memukau di puncak hajatan mode terbesar se-Asia Tenggara itu. 


Congratulation buat semua desainer yang telah menampilakan karya-karya terbaiknya di Jakarta Fashion Week 2019. Semoga bisa memberikan inspirasi mode trend terkini bagi penikmat dan pecinta fashion tentunya. Specially, untuk Jakarta Fashion Week 2019 telah memberikan kesempatan bagi saya untuk menjadi bagian dari #IBlogJFW2019 suatu kehormatan dan kebanggan tersendiri serta memicu saya untuk berkarya lebih baik lagi kedepannya. Hidup Fashion Indonesia!
 
(Yopi Saputra/ Images: Doc. Panitia JFW 2019)
 

 






 

Comments

  1. Bagus-bagus semua, Yopi. Hebat banget yah desainernya. Yang pakai juga pasti tambah cantik

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya kak. Aku salut sama karya-karya koh yuyung alias koh rinaldy ini kak. Membanggakan banget sampai ke mancanegara karya-karya beliau, lho!

      Delete

Post a Comment

Popular Posts

Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) Gandeng Komunitas Pers dan Blogger untuk Kampanyekan Berita Ramah Anak

Hi Fashion People , Belakangan ini marak sekali pemberitaan mengenai anak dibawah umur di tanah air yang seringkali menjadi korban dan obyek eksploitasi dari pihak yang tidak bertanggungjawab. Mereka secara terang-terangan mengungkap identitas anak dibawah umur mulai dari wajah, inisial, nama, alamat, nama orang tua kandung, dan sekolah secara sengaja maupun tidak sengaja, sehingga anak tidak terlindungi hak privasinya secara baik.  Tidak hanya itu saja, bahasa pemberitaan terkait anak  terkadang menggunakan bahasa yang kasar bahkan vulgar. Media penyiaran pun juga kerap menampilkan sosok anak yang disamarkan wajahnya dengan menggunakan topeng atau diburamkan wajahnya namun masih bisa dikenali ciri-cirinya.   Kita tahu bahwa anak merupakan amanah dari Tuhan Yang Maha Esa, yang memiliki harkat dan martabat sebagaimana manusia seutuhnya, karena itu ia berhak mendapatkan perlindungan. Selain itu anak merupakan generasi penerus bangsa yang wajib dilindungi dari berbagai pemberitaan negatif

5 Outfit ini, Bikin Penampilanmu Nyaman dan Kece di Festival ON OFF 2018

Hi Fashion People ! Akhir-akhir ini maraknya para penyanyi asing yang datang ke Indonesia dalam rangka menggelar konser. Mulai dari penyanyi pop, hip hop, RnB, rock, electronic dance music dan jenis musik lainnya, untuk menyapa penggemarnya di Jakarta khususnya.  Berbagai genre musik tentu memiliki gaya fashion tersendiri. Jangan heran jika setiap penonton konser musik memiliki ciri khas masing-masing. Nah, buat kamu yang berencana nonton konser musik di event Festival ON OFF 2018 ini, coba terapkan 5 outfit ini yang bikin penampilanmu kece. Apa itu? Yuk intip dibawah ini ya!     Pakailah t-shirt yang nyaman Menentukan outfit saat menonton konser musik, perlu diperhatikan tingkat kenyamanannya, pilihlah t-shirt yang nyaman namun tetap bikin kamu terlihat keren. T-shirt polos bisa kamu jadikan andalan saat nonton konser musik lho, t-shirt yang berbahan kaos bisa kamu pakai biar gampang menyerap keringat, selain itu bisa memberikan ruang lebih saat kamu bergerak bebas. 

5 Tips Jitu Berbisnis Fashion Online yang Wajib Kamu Miliki Di Tahun 2021

Hi Fashion People !  Bagi kebanyakan orang terutama yang tinggal di kota-kota besar di Indonesia, seperti; Jakarta, Bandung, dan Surabaya. Aktivitas belanja online merupakan rutinitas yang paling menyenangkan bukan? Ya, bahkan rela menghabiskan waktu berjam-jam di depan layar monitor komputer atau gawai demi mendapatkan barang impian yang sudah diincar jauh-jauh hari. Dan tak jarang mereka terkena penyakit shopaholic  alias gila belanja berlebihan. Menyadari dari sebagian sifat dasar manusia, yaitu doyan belanja online secara kontinu maka dari berbagai pihak, banyak yang memanfaatkan peluang ini untuk membuka bisnis online shop.  Tengoklah para pedagang yang dahulunya menjual dagangannya secara offline , kini sudah mulai beralih ke bisnis online shop. Apalagi bisnis online shop terutama fashion , mulai dilirik dan banyak diminati oleh orang dari berbagai kalangan. Mengingat produk  fashion merupakan produk terlaris dan akan terus meningkat setiap tahunnya. Dan Ini menunjukkan, bah