Skip to main content

Penting! Fashion Item Dan Aksesori Ini Wajib Kamu Kenakan ke Kantor Saat New Normal

 

Hi Fashion People, 

Pemerintah DKI Jakarta telah menetapkan kebijakan untuk New Normal dengan memperbolehkan masyarakat untuk beraktivitas di luar, namun tetap harus memperhatikan protokol kesehatan sesuai dengan peraturan yang berlaku.

 

Apakah sebagian dari kamu sudah mulai aktif bekerja di kantor atau mulai aktif beraktifitas di luar rumah? Untuk itu ada baiknya kamu selalu menjaga dan mengantisipasi virus corona dengan mengenakan beberapa fashion item dan aksesori yang tepat. Berikut ini beberapa fashion item dan aksesori yang bisa kamu pakai selama beraktivitas di kantor atau di luar rumah. Chek this out !

Blazer

Back to office berarti kamu kembali dengan padatnya rutinitas bukan? termasuk dengan berbagai jadwal meeting dengan client. Ya, salah satu fashion item yang bisa kamu kenakan untuk menunjang penampilan kamu ketika ada jadwal meeting adalah blazer. Selain untuk tampilan formal, blazer bisa juga lho kamu padupadankan dengan turtleneck, tank top, atau t-shirt dengan warna yang netral. Agar memberikan kesan casual kamu bisa pakai celana jeans untuk bawahannya.  

 

Blouse

Berbicara mengenai outfit ke kantor, atasan seperti blouse atau kemeja merupakan must have items bagi kamu si wanita karier. Blouse sangat mudah untuk dipadupadankan dengan celana jeans, kulot, celana berbahan katun panjang ataupun leging yang bisa memberikan kenyamanan serta leluasa untuk bergerak. Selain itu kamu boleh banget bermain motif, warna, maupun details yang ada pada blouse.

Oversized Knitwear

Selain bikin tampilan kamu fashionable, knitwear memiliki potongan oversized dengan turtleneck yang cukup ketat juga dapat melindungi tanganmu ketika terpaksa harus memegang barang-barang disekitar meja kerja.

 

Legging

Legging selalu dideskripsikan sebagai celana ketat yang digunakan untuk olahraga ataupun dalaman pakaian. Padahal memakai lagging bisa bikin tampilan kamu lebih casual dan ruang gerakmu lebih leluasa. Untuk tampilan yang lebih oke, pilihlah lagging dengan motif yang seru seperti motif check lines atau buat kamu yang ingin bergaya lebih earthy? Print design motif floral dengan warna-warna kesukaanmu bisa banget kamu coba, lho! Floral print tidak pernah gagal untuk menampilkan gaya yang stylish dan cocok dipakai oleh siapa pun. 

 

Scarf

Kini, scraf memang sudah menjadi salah satu fashion item yang wajib banget dimiliki oleh kamu si wanita karier. Scraf nggak hanya dipakai ketika mamasuki musim hujan dan dililitkan di leher saja, lho seperti pada umumnya, melainkan scraf juga bisa kamu sulap jadi bandana dan bisa sebagai penutup mulut jika suatu saat kamu lupa membawa masker ke kantor. Warna dan motifnya yang beragam bisa mendukung style kamu untuk ke kantor. Seru!  

 

Face Shield

Beberapa dari perusahaan, kini mewajibkan karyawannya untuk memakai face shield saat bekerja atau berada di lingkungan perkantoran. Untuk terlihat modis dan kece, kamu bisa pakai face shield model bucket hat yang lagi ke kinian itu, lho! Selain bisa bikin tampilanmu tampak modis kamu juga ikut andil membantu pemerintah dalam menangani penyebaran virus corona.

 

Face Mask

Face mask atau masker wajah merupakan salah satu item yang wajib dipakai ketika beraktivitas di luar rumah. Sekarang kamu enggak usah khawatir, kamu tetap bisa tampil fashionable dengan face mask yang memiliki ragam motif menarik, yang banyak dijual di platform e-commerce kesayanganmu maupun dari desainer. Kamu tinggal padupadankan face mask yang kamu punya dengan tema outfit.

 

Tote Bag

Buat kamu yang ingin tampil simple, casual, kamu bisa pilih tas jenis tote bag yang praktis berukuran besar agar bisa memuat dan menyimpan semua barang yang harus kamu bawa ke kantor. Dengan memakai tote bag akan sangat membantu kegiatan dan aktivitas kamu jadi lebih efisien.

 

Nah, itu tadi beberapa fashion item dan aksesori yang wajib kamu pakai ke kantor saat new normal. Walaupun aktivitas kita masih dibatasi, kita tetap bisa tampil kece ke kantor kan? Asalkan tetap mengikuti protokol kesehatan dari pemerintah. Selamat bereksperimen, ya! 

(Yopi Saputra/ Images : Doc. Pribadi)

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Comments

  1. Tulisannya bagus banget semua tentang fashion juga ada gaya berpakain yang lengkap dengan padu padan yang pas buat kita pakai sesuai gaya yang kita mau, suka banget bacanyaa nih bkin tambah lagi pengetahuan berbusana yang keceh2

    ReplyDelete
  2. Suka sama semua style diatas, btw sekarang banyak masker-masker dengan motif lucu dan cantik ya jadi meski pakai masker kita tetap fashionable hehe.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyes benar sekali kak Amel. Face shield dan masker adalah benda yang wajib ada saat kita beraktivitas di luar ruangan, yes. Selain itu kita juga tampil eye catchy juga bukan ?

      Delete
  3. topi sekaligus face shield ni menurutku yang paling melindungi karena bisa menutup secara keseluruhan, bikin jalan2 makin tenang jadinya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Benar kak. Selain aman juga bikin tampilan kita kece ya kak

      Delete
  4. gagal focus sama face shieldnya fashionable sekali suka, dan jadi pengen beli, bentuknya lucu dan bagus

    ReplyDelete
  5. Ternyata mix n match casual elegant benar-benar looking different ya, aku suka cutting celananya keren deh😍

    ReplyDelete
  6. Tetap tampil stylish dan modis meski menggunakan face shield ya :) tetap sehat dan terlindungi juga kemana-mana

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ya dong. Walapun lagi pandemi, tampilan tetap harin ON ya kak.

      Delete
  7. Face shield dan terutama masker jadi item wajib fashion sekarang ya. Sehat dan stylish. Aku malah kesel lihat yang stylish tapi nggak pake masker. Duh.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Oh iya? kan wajib mengikuti protokol kesehatan ya kak.

      Delete
  8. Blazer dan blouse yang dikenakan diusahakan yang tangan panjang ya, apalagi buat pengguna transportasi publik.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Benar kak. Salah satu fungsinya biar bisa memegang alat/benda agar gak secara langsung bersentuhan.

      Delete
  9. bucket hat yang ada mikanya ini masih maju mundur pingin beli, kayaknya enak beli offline karena bisa sekalian dicoba. takut ga pas ukurannya :))

    ReplyDelete
  10. Face shield nya jadi modis banget yaa, jadi pingin cari di e-commerce deh biar bisa tetep stylish hihi

    ReplyDelete
  11. Ga nyanhka ya faceshield jadi bagian tren fashion kekinian. Di stasiun malah dihimbau pake faceshield juga disampinh pake masker

    ReplyDelete
  12. Rekomendasi Outfit kerja nya keren kak, dlu kalau pas kerja kantoran suka berkreasi, tapi skrg aku kerja pake seragam , jadi agak terbatas. Tapi bisa dicoba juga buat hangout sih outfitnya

    ReplyDelete
  13. Kaka yg pake face shield cakep ya 😍 fashion utk yg berhijab kk?

    ReplyDelete
  14. Bagus bgt ka ulasan dan rekomendasi fashion items utk ngantor di era new normal, pake outfit senyaman mungkin plus nerapin protokol kesehatan saat berada diluar rumah, stay safe ya

    ReplyDelete
  15. aaa bisa dicontek nih yang pake faceshield, walaupun pake masker atau faceshield tampilan tetep bisa stylist donk ya ka hihihihi,

    ReplyDelete
  16. Face mask nya keren
    Begitu juga dengan face shield
    Jadi mau mikiri busana juga tapi ga pede duluan

    ReplyDelete
  17. Ulasannya bagus banget Mbak sangat bermanfaat apalagi cerita tentang protokoler kesehatan Insya Allah orang-orang sudah mulai bersemangat untuk berkarya

    ReplyDelete
  18. Keren banget kak fashionnya apalagi maskernya jadi bisa fashionable

    ReplyDelete
  19. Meskipun situasi masih belum menyenangkan.. tampil stylish saat ke kantor tetep donk ya... perlengkapan perlindungan diri juga sudah banyak yang mendukung..

    ReplyDelete
  20. Makasih banyak kak tips fashion nya keren-kerwn semua jadi gampang nanti buat mix and match fashion nya biar lebih pede dan kece

    ReplyDelete
  21. Paling suka yang chic style, ini gw banget. Dulu pas masih kerja ya pakainya rangkaian outfit udah standar gitu aja. Banyak di lapangan soalnya jadi harus pilih yang simpel dan enggak ribet.

    ReplyDelete
  22. Wahhh jadi punya referensi blog yang bahas soal fashion yang ngga ribet. Pas bisa keluar rumah itu lah saatnya bergaya sama outfit. Kalau aku lebih suka yang casual aja karena emang anaknya ngga ribet

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular Posts

Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) Gandeng Komunitas Pers dan Blogger untuk Kampanyekan Berita Ramah Anak

Hi Fashion People , Belakangan ini marak sekali pemberitaan mengenai anak dibawah umur di tanah air yang seringkali menjadi korban dan obyek eksploitasi dari pihak yang tidak bertanggungjawab. Mereka secara terang-terangan mengungkap identitas anak dibawah umur mulai dari wajah, inisial, nama, alamat, nama orang tua kandung, dan sekolah secara sengaja maupun tidak sengaja, sehingga anak tidak terlindungi hak privasinya secara baik.  Tidak hanya itu saja, bahasa pemberitaan terkait anak  terkadang menggunakan bahasa yang kasar bahkan vulgar. Media penyiaran pun juga kerap menampilkan sosok anak yang disamarkan wajahnya dengan menggunakan topeng atau diburamkan wajahnya namun masih bisa dikenali ciri-cirinya.   Kita tahu bahwa anak merupakan amanah dari Tuhan Yang Maha Esa, yang memiliki harkat dan martabat sebagaimana manusia seutuhnya, karena itu ia berhak mendapatkan perlindungan. Selain itu anak merupakan generasi penerus bangsa yang wajib dilindungi dari berbagai pemberitaan negatif

5 Outfit ini, Bikin Penampilanmu Nyaman dan Kece di Festival ON OFF 2018

Hi Fashion People ! Akhir-akhir ini maraknya para penyanyi asing yang datang ke Indonesia dalam rangka menggelar konser. Mulai dari penyanyi pop, hip hop, RnB, rock, electronic dance music dan jenis musik lainnya, untuk menyapa penggemarnya di Jakarta khususnya.  Berbagai genre musik tentu memiliki gaya fashion tersendiri. Jangan heran jika setiap penonton konser musik memiliki ciri khas masing-masing. Nah, buat kamu yang berencana nonton konser musik di event Festival ON OFF 2018 ini, coba terapkan 5 outfit ini yang bikin penampilanmu kece. Apa itu? Yuk intip dibawah ini ya!     Pakailah t-shirt yang nyaman Menentukan outfit saat menonton konser musik, perlu diperhatikan tingkat kenyamanannya, pilihlah t-shirt yang nyaman namun tetap bikin kamu terlihat keren. T-shirt polos bisa kamu jadikan andalan saat nonton konser musik lho, t-shirt yang berbahan kaos bisa kamu pakai biar gampang menyerap keringat, selain itu bisa memberikan ruang lebih saat kamu bergerak bebas. 

5 Tips Jitu Berbisnis Fashion Online yang Wajib Kamu Miliki Di Tahun 2021

Hi Fashion People !  Bagi kebanyakan orang terutama yang tinggal di kota-kota besar di Indonesia, seperti; Jakarta, Bandung, dan Surabaya. Aktivitas belanja online merupakan rutinitas yang paling menyenangkan bukan? Ya, bahkan rela menghabiskan waktu berjam-jam di depan layar monitor komputer atau gawai demi mendapatkan barang impian yang sudah diincar jauh-jauh hari. Dan tak jarang mereka terkena penyakit shopaholic  alias gila belanja berlebihan. Menyadari dari sebagian sifat dasar manusia, yaitu doyan belanja online secara kontinu maka dari berbagai pihak, banyak yang memanfaatkan peluang ini untuk membuka bisnis online shop.  Tengoklah para pedagang yang dahulunya menjual dagangannya secara offline , kini sudah mulai beralih ke bisnis online shop. Apalagi bisnis online shop terutama fashion , mulai dilirik dan banyak diminati oleh orang dari berbagai kalangan. Mengingat produk  fashion merupakan produk terlaris dan akan terus meningkat setiap tahunnya. Dan Ini menunjukkan, bah